TEMPAT KAMI MELAPORKAN


Terjemahkan halaman dengan Google

Journalist Resource April 8, 2022

Briefing Virtual Untuk Panggilan Khusus Bersama RJF Asia Tenggara: Tanya & Terapkan

Penulis:
SECTIONS

Dana Hibah Jurnalisme Hutan Hujan (RJF) untuk Asia Tenggara dan Pulitzer Center akan mengadakan dua acara briefing “Tanya & Terapkan” untuk Panggilan Proposal Khusus: Keanekaragaman Hayati di hutan Tropis. Sesi akan diadakan pada hari Rabu, 13 April 2022, jam 13:00 WIB (Bahasa Indonesia) dan hari Kamis, 14 April 2022, jam 13:00 WIB (Bahasa Inggris)

Kedua sesi akan diadakan melalui Zoom dengan format obrolan untuk memberikan kesempatan memahami tentang panggilan khusus ini- topik, cara dan pendekatan, lingkup– dan bagaimana mengajukan proposal yang sukses. Jurnalis dan organisasi media yang tertarik akan dapat memahami kriteria persyaratan proposal dan mendapat jawaban atas pertanyaan mereka.  

Batas waktu pengajuan proposal: 30 April 2022

Mari bergabung bersama RJF dan Pulitzer Center selama satu jam untuk mendapat tip dan petunjuk dari jurnalis berpengalaman dan Koordinator Regional, Harry Surjadi, dan Manajer RJF, Detty Saluling. Silahkan bawa pertanyaan-pertanyaan anda!

MENDAFTAR DISINI untuk bergabung dengan acara pada 13 April: https://us06web.zoom.us/j/88359569313?pwd=SWhSSXZGbDh0MWNFTFdjUTRwOGo1QT09

Video oleh Pulitzer Center. Indonesia, 2022.